Himafi UIN Raden Intan Bagikan Makanan Pembuka Puasa Gratis


Himafi UIN Raden Intan Lampung membagikan makanan dan minuman berbuka puasa. (Dokumentasi Himafi)

Jabungonline.com – Himpunan Mahasisawa Fisika (Himafi) UIN Raden Intan Lampung mengadakan kegiatan bagi makanan takjil gratis untuk masyarakat sekitar kampus UIN Raden Intan Lampung.

Titik-titik pembagian di antaranya lampu merah Ambon Sukarame, dam sekitar Way Halim. Anggota HimafI terjun langsung ke lapangan dalam proses pembagiannya, Kamis, 7/6/2018.

Ketua Umum Himafi Muhammad Afif Habibillah menjelaskan, kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk rasa syukur dan menunjukan sikap kepedulian terhadap sesama yang sedang menjalankan puasa Ramadan.

Khususnya untuk masyarakat yang masih berada dalam perjalanan ketika sudah memasuki waktu berbuka dan juga untuk orang-orang yang membutuhkan.

Ada total 125 bungkus makanan dan minuman yang dibagikan ke masyarakat. Sekitar 20 orang pengurus bergerak untuk melaksanakan kegiatan tersebut.

Beberapa hari sebelumnya, mereka sepakat untuk menggalang dana secara swadaya di lingkungan Jurusan Pendidikan Fisika UIN Raden Intan Lampung supaya bisa digunakan untuk kegiatan tersebut.

Kegiatan diapreasiasi pihak jurusan dan sudah mendapat izin dari Kepala Jurusan Yuberti. (Rls)

No comments

Powered by Blogger.