Kunjungan Syekh Palestina ke SMA IT Baitul Muslim disambut Antusias Siswa/i


Jabungonline.com – kamis, (24/08) KNRP( Komite Nasional Untuk Rakyat Palestina) hadir ditengah-tengah keluarga SMAIT Baitul Muslim untuk yang sekian kalinya. Namun, kunjungannya di SMA IT berbeda dengan acara – acara sebelumnya.

Kali ini, KNRP mendatangkan narasumber tokoh masyarakat dari Palestina, beliau bernama Muhammad Hassan. Dengan harapannya memberi motivasi dan spirit untuk anak-anak SMA IT Baitul Muslim dalam kaitannya dengan menghafal Al qur’an. Dalam tausiyahnya, Syekh Muhammad Hassan menghimbau kepada anak-anak dan semuanya, untuk mempergunakan sosial media sebagai sarana menjadi duta Palestina.

“Maka, jadikanlah Palestina sebagai budaya. Artinya Palestina menjadi bagian dari hidup kita bahkan, pergunakan media sosial sebagai sarana menjadi duta Palestina. Cukup dengan mempergunakan media sosial anda, anda telah menjadi duta-duta kami”. Kata Syekh Muhammad Hassan.


Setelah diskusi berlangsung selama tiga jam kemudian, acara disambung dengan penyerahan galang dana secara simbolis kepada Syekh Muhammad Hassan yang diwakili oleh Wahid Hakim Azzaky selaku ketua Osis SMA IT Baitul Muslim, dan kemudian dilanjutkan dengan foto bersama. (rls)

No comments

Powered by Blogger.