Gempa 4,6 SR Guncang Banten

Kabupaten Lebak, Banten, diguncang gempa. Menurut catatan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa di wilayah tersebut berkekuatan 4,6 skala richter (SR).

“Gempa dirasakan magnitude 4,6 SR, 30 April 2016. Pusat Gempa di laut 88 km Barat Daya Lebak, Banten,” jelas akun Twitter resmi BMKG.

Diberitakan viva.co.id, Gempa yang pusatnya diketahui berada di kedalaman 10 kilometer tersebut tercatat terjadi pada pukul 00:35 WIB

Hingga saat ini belum diketahui adanya kerusakan maupun korban jiwa yang ditimbulkan dari guncangan tersebut. Bahkan tidak ada peringatan gempa susulan maupun tsunami karena skala gempa masih tergolong kecil.

Sumber: viva dan islamedia

No comments

Powered by Blogger.